Resep Martabak Mie dan Telur, Pas Buat Tanggal Tua nih

Resep Martabak Mie dan Telur, Pas Buat Tanggal Tua nih - Tanggal tua hmm tapi malah Pengen makan martabak yang enak nih, hmmm tapi mahal. Mau bikin sendiri, tapi tetap saja harus beli ayam atau daging kan hmmm mahal jugak?

Copyright by theguardian.com

Eits, jangan sedih dulu guys, martabak buatan rumah ini tak harus pakai daging loh. Selama kita bisa beli telur dan mie instan, semua masalah bisa teratasi!

Bahan:
1 bungkus mie instan yang udah di rebus.
2 butir telur ayam
3 siung bawang merah, yang di iris tipis
2 siung bawang putih, yang di iris tipis
1 batang daun bawang, yang di iris tipis
Cabai rawit (sesuai selera), yang di iris tipis
Merica, jika anda suka, dan yang terakhir,
Minyak goreng


Cara Membuat:
Campurkan telur, merica, dan juga bumbu mie instan, kemudian di kocok. Setelah rata, maka tambahkan cabai, bawang merah, bawang putih, dan juga daun bawang, lalu kocok lagi sampai rata. Jangan lupa sesuaikan rasanya dengan selera kamu boleh ditambah cabenya sesuai selera. Setelah itu, baru masukkan mie yang sudah matang ke dalamnya, dan selanjutnya aduk rata.


Setelah adonan siap kemudian kamu mulai Panaskanlah wajan anti lengket yang telah diberi minyak goreng sedikit. Setelah minyak panas maka Tuangkanlah adonan mie dan telur ke dalam wajan tersebut, lalu di ratakan di dalam wajan. Masaklah dengan menggunakan api yang kecil ya, tujuannya agar martabak telur bisa matang sampai ke bagian dalam.


Tunggu hingga bagian bawah martabak kering yang biasanya ditandai dengan  mulai berwarna kecoklatan, kemudian baru dibalik. Tunggu hingga bagian baliknya matang dan kecoklatan juga ya.
Angkat, potong sesuai selera, lalu siap deh disajikan. Hemmm nyammm

Hemmmm Siap santap nih! Pas untuk jadi snack sekaligus pengganjal perut yang nikmat di malam hari nih guys nyammmmmm.
Selamat mencoba...

Postingan terkait: